Rabu, 07 September 2016

Pesona Pantai Srau Pacitan

Posted by Unknown on 04.09 with No comments
Pacitan mempunyai sebutan nama Kota 1001 Goa, meskipun demikian Pacitan juga memiliki Pantai - Pantai nan indah, salah satunya adalah Pantai Srau.

Pantai srahu terletak di Dusun Srau, Desa Candi, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan atau berjarak sekitar 25 Km dari pusat Kota. Pantai Srau ini merupakan salah satu pantai yang indah di Pacitan, Pantai ini juga sudah dikelola secara Modern dan sudah ada beberapa fasilitas, diantaranya : Mushola, Toilet/Kamar mandi, warung makan,penginapan dan lain-lain.


Pantai Srau ini memiliki ombak yang besar sehingga banyak orang yang datang untuk olahraga surfing. tidak hanya peselancar lokal saja yang beraksi di pantai ini tetapi juga banyak wisatawan dari luar indonesia atau bule yang berkunjung ke pantai ini untuk melakukan aksi selancarnya. Pasir putih di pantai ini membuat pemandangan semakin indah.

Tidak hanya ombak besar dan pasir putih saja tetapi pantai srau ini juga dikelilingi bukit-bukit atau batu karang, sehingga apabila kita menaiki bukit tersebut kita akan lebih bisa menikmati pemandangan dan udara sejuk dari atas bukit, apabila kita ingin mengabadikan moment di Pantai Srau akan lebih indah jika kita wefie atau selfie di atas bukit. Bagaimana sunsetnya ?

Tak perlu khawatir. Datang saja ke pantai Srau pada sore hari saat cuaca sedang cerah. Silakan lihat sendiri bagaimana cantiknya sunset disana. Siapkan kamera yang bagus dan jangan lupa mengabadikan moment indahmu Teman ........ :)
Categories: , , ,

0 komentar:

Posting Komentar